Home » » PENTINGNYA KEARIFAN LOCAL DALAM PENGEMBANGAN KURIKULUM MADRASAH

PENTINGNYA KEARIFAN LOCAL DALAM PENGEMBANGAN KURIKULUM MADRASAH


PENTINGNYA KEARIFAN LOCAL DALAM PENGEMBANGAN KURIKULUM MADRASAH
Oleh: Eva Yuliana, S.Pd.*


*Guru di MTsN 13 Tasikmalaya

Kearifan lokal merupakan potensi lokal yang dimiliki suatu wilayah dalam berbagai segi kehidupan baik itu dalam bidang politik, ekonomi, sosial dan budaya.

Kearifan lokal menjadi ciri khas yang dikembangkan oleh masyarakat setempat sehingga menjadi pembeda dengan masyarakat lainnya.

Indonesia merupakan negara yang memiliki potensi kearifan lokal yang tinggi. Hal itu terjadi karena secara geografis wilayah di Indonesia memiliki topografi yang berbeda antara satu wilayah dengan wilayah yang lain. Misalnya, ada wilayah dengan ekonomi kelautan, pertanian atau yang lainnya. Begitu pun dari segi budayanya, begitu banyak suku bangsa di Indonesia sehingga melahirkan masyarakat yang multikultural dengan karakteristik budaya yang sangat heterogen. Bertolak dari kondisi Indonesia seperti itu, maka muncul pemikiran alangkah baiknya apabila kearifan lokal yang ada di setiap wilayah Indonesia tersebut dikembangkan dalam kurikulum madrasah.

Seperti yang diketahui kurikulum merupakan pedoman yang dijadikan acuan oleh suatu madrasah dalam melaksanakan program-program pembelajarannya. Kurikulum menjadi faktor penting dalam terlaksananya seluruh program madrasah.

Dengan adanya kearifan lokal, kurikulum akan terasa lebih bermakna karena masyarakat setempat akan lebih cepat memahami pola-pola pendidikan yang dikembangkan oleh madrasah bila dihubungkan dengan karakteristik wilayahnya. Bahkan besar kemungkinan masyarakat akan memberikan dukungan positif terhadap program kurikulum dengan kearifan lokalnya itu baik secara moril ataupun material. Sehingga pepatah “sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui”  dapat tergambar pada kondisi ini.

Maksudnya kurikulum madrasah berkembang dengan baik, kearifan lokal tetap terjaga dengan baik dan hubungan madrasah dengan masyarakat semakin terbina dengan baik pula. Dengan demikian, pantas kiranya bila kearifan lokal itu penting untuk dikembangkan dalam kurikulum madrasah.

Selain menggali potensi lokal yang ada di daerah juga menjadi media untuk menyebarluaskan potensi tersebut sehingga lebih membumi bukan hanya di daerahnya tetapi juga di tingkat yang lebih luas bahkan nasional atau internasional.
Advertisement

Previous
« Prev Post

0 Komentar:

Post a Comment

Followers